Minggu

SHOLAWAT HAYATUL MAUT

 


SHOLAWAT NABI ISA


Bismillahirrahmanirrahim, kali ini saya Wan Fuad akan jabarkan sholawat HAYATUL MAUT. Sholawat ini sering juga disebut sebagai sholawat nabi Isa. Sholawat yang satu ini adalah sholawat yang memiliki tuah gaib untuk menghidupkan sesuatu yang bersifat mati. Bila ada wanita yang sering keguguran maka sholawat ini bagus diamalkan agar bayinya hidup dalam artian tidak keguguran lagi. Bila ada orang peternak yang hewannya sering banyak yang mati dan rugi maka bacakan sholawat ini. Bila ada usaha yang hampir mati maka bacakan sholawat ini. Dan lain lain


Sholawat ini adalah asal usul permulaan bangkit nya unsur kehidupan karena semua kehidupan asalnya adalah al-maut (mati = tak bernyawa) yang kemudian bersifat hayat (hidup). Ya anda sendiri kan juga dulunya tak ada dan menjadi hidup dan suatu saat kembali tak ada. Bersama sholawat ini nuktah nur muhammad yang dititiskan pada benda mati akhirnya hidup. Tumbuhan sebelum jadi tumbuhan adalah biji dan biji masih bersifat mati. Moyang kita nabi Adam juga terbuat dari tanah dan tanah itu mati. Iblis juga terbuat dari api dan api juga bersifat mati. Manusia dan hewan juga sebelum maujud asalnya adalah air mani dan air mani juga bersifat mati (tak bernyawa) dan nafsu yang ada didalam diri juga asalnya adalah al-maut. Al-maut juga pemisah antara hidup dan kenikmatan. Semua makhluk berawal dari al-maut dan berakhir al-maut. Dari tak hidup menjadi hidup dan kembali tak hidup. Dalam surat al-an'am ayat 95 sudah dijelaskan "Sesungguhnya Allah menumbuhkan butir tumbuh-tumbuhan dan biji buah-buahan. Dia mengeluarkan yang hidup dari yang mati dan mengeluarkan yang mati dari yang hidup (Yang memiliki sifat-sifat), demikian ialah Allah, maka mengapa kamu masih berpaling" (QS. 6:95)


Untuk setingkat nabi dan rasul, nabi Isa bisa membangkitkan orang mati. Dan beliaulah satu-satunya rasul yang diberi mukjizat bisa menghidupkan kematian. Untuk setingkat orang biasa seperti kita hanya bisa mengais sisa sisa kemukjizatan para nabi. Berikut ini sholawat HAYATUL MAUT; 

"ALLAHUMMA SHOLLI ALA ROSULILLAH, AHMAD IBNI ABDILLAH, SHOLATAN TUHYI BIHAL MAUT"

Sholawat diatas dibaca tiap hari 313x secara rutin / Istiqomah insya Allah panjang umur, tidak akan mati terbunuh, tidak akan bisa dibunuh oleh manusia manapun, diberi hati yang hidup (Husnul qolbi), diberi usaha yang hidup (Husnul makasib), diberi hidup yang benar-benar hidup (Husnul ma'isyah), jauh dari penyakit dan masih banyak lagi khasiatnya cuma malas ketiknya karena mau ada janji bersama klien yang mau buka restoran. Saya nanti bacakan sholawat ini biar restoran nya salalu hidup jaya sempurna dari masa ke masa tahan banting tahan saingan. Sekian dulu ya. Salam sejahtera dari saya Wan Fuad, semoga rezeki anda dan kita semua dilimpahkan dan dimudahkan segala urusan. Aminkan !


By Wan Fuad 

YouTube; Wan Fuad Official

Wa/hp; +628985412739

Email; awiewings9@gmail.com